Bertemu dengannya lewat kata-kata-bagiku juga keajaiban.
Cha, begitu biasa kusapa dia, seorang gadis yang ceria dan punya dunia yang sama sekali berbeda denganku. Secara tidak langsung, aku mengenalnya karena kami mempunyai kisah yang hampir mirip. Aku juga tidak tau, kenapa kami bisa saling berbagi, walau kami belum pernah bertemu. Kadang saling memberi support, di waktu-waktu tertentu apa yang dia rasa, aku juga sedang merasakannya.
Aku ingat, saat pertama kali aku iseng mengetik sebuah judul pada chapter pertama di Buku Raditya Dika yang kelima itu di ”google”, (mungkin lagi nggak ada kerjaan kali ya?) Muncullah blog hapurple di halaman pertama google, sebuah kutipan yang ia suka, kutipan itu juga yang pernah buat aku menghela napas panjang.
Dari situ aku komen postingan Cha, kemudian dia berkunjung ke blog ku, dan mengomentari sebuah posting yang temanya sama. Dari situlah kami tau, kami berada di posisi yang hampir sama. Akhirnya kami saling pasang link. Dan dengan baiknya, semua blog ku di cantumin di blognya :) (makasih cha ^-^)
menurutku, Chapurple adalah seseorang yang menularkan keceriaannya lewat tulisan-tulisannya. Kalau aku…ya.. malah menularkan kegalauan L. Setelah obrak-abrik isi blog dia…aku nemu postingan tentang akun twitter, setelah di twitter ini, aku merasa lebih tau tentangnya…yang mungkin hanya sebatas tau saja. Belum terlalu mengenal… Tapi aku tau, dia adalah teman yang baik. Satu harapanku, adalah bertemu dengannya. Aku ingin bertemu dengan dia yang mempunyai kisah yang sama dan bersama pula mengakhiri cerita dengan tawa.
(Cha, mari kita bungkus kenangan itu, lalu kita simpan di tempat yang semestinya, agar tak mengganggu jalan panjang yang akan kita tempuh, kamu sudah beres-bereskan?)
#semangat untuk cha yang sedang berjuang!!
Temanmu...
Nesti